Merancang Termometer

1.Bahan apa yang biasanya digunakan oleh manusia untuk membuat termometer?

a.Termometer terbuat dari bahan termometrik (sifat fisiknya bervariasi terhadap temperature).contonhya raksa dan alcohol (thermometer laboratorium, thermometer klinis, dan tetmometer ruangan), logam (thermometer digital), bahan bimetal (termokopel).
b.Pipanya berukuran kecil (pipa kapiler) dan dinding termometer (reservoir) dibuat setipis mungkin dan bila memungkinkan dibuat dari bahan yang konduktor.


2.Mengapa bahan-bahan tersebut dipilih?
a.Raksa digunakan sebagai pengisi termometer karena raksa mempunyai keunggulan :
1)raksa penghantar panas yang baik
2)pemuaiannya teratur
Jika cairan bertambah panas maka raksa atau alkhohol akan memuai sehingga skala nya bertambah
3)titik didihnya tinggi
4)warnanya mengkilap
5)tidak membasahi dinding



Sedangkan keunggulan alkhohol adalah :
1)titik bekunya rendah
Alkohol dapat digunakan untuk mengukur suhu yang sangat rendah, sampai -1140
2)harganya murah
3)pemuaiannya 6 kali lebih besar dari pada raksa sehingga pengukuran mudah diamati
Alkohol lebih cepat mengalami pemuaian meskipun kenaikan suhunya kecil sehingga lebih akurat.
b. Agar termometer sensitif terhadap suhu maka ukuran pipa harus dibuat kecil (pipa kapiler) dan agar peka terhadap perubahan suhu maka dinding termometer (reservoir) dibuat setipis mungkin dan bila memungkinkan dibuat dari bahan yang konduktor.

3.Coba pikirkan bahan-bahan/fenomena-fenomena lain yang dapat digunakan untuk mengukur suhu! Mengapa bahan tersubut dapat mengukur suhu?
Air dan alkohol. Karena bila suhu materi berubah maka bentuk dan ukuran materi(yang bisa memuai ketika suhunya berubah) tersebut juga ikut berubah. Ketika alkohol mengembang, cairan berwarna bergerak naik melalui sedotan. Jika botol dalam keadaan sangat panas, kemungkinan cairan tersebut akan naik ke atas dan tumpah melalui ujung sedotan.


4.Rancang sebuah alat sederhana yang dapat digunakan untuk mengukur suhu!
a.Tentukan alat dan bahan
1)Botol plastik (aqua) bening 330 ml
2)Air
3)Alkohol
4)Sedotan Plastisin
5)Pewarna makanan


b.Tentukan Prosedur Kerja
1)Menyiapkan alat dan bahan
2)Mengisi ¼ botol dengan jumlah yang seimbang (alcohol & air)
3)Memberi beberapa tetes makanan ke dalam botol tersebut.
4)Memasukkan sedotan ke dalam botol, tetapi tidak sampai menyentuh dasar botol
5)Menambahkan plastisin di leher botol dengan tujuan untuk menahan sedotan sehingga sedotan tetap berada pada tempatnya.
6)Meletakkan tangan di dasar botol dan mengamati perubahannya.

Belum ada Komentar untuk "Merancang Termometer"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel